5 Game RPG Terbaik dengan Latar Lokasi Nyata, Mana Favoritmu?

Last Updated: 7 Maret 2025By Tags:

Game RPG seringkali digambarkan sebagai game panjang dengan dunia dan cerita yang memberi kebebasan kepada pemain untuk menciptakan karakter mereka sendiri dan memilih jalur cerita yang mereka inginkan. Kebanyakan game RPG seperti Baldur’s Gate 3 dan The Elder Scrolls V: Skyrim memang mengimplementasikan tema fantasi, namun tidak sedikit di antaranya yang mengambil jalur realistis dengan latar lokasi dunia nyata. Game apa saja itu?

1. Expeditions: Rome

Video Trailer

Seri Expeditions selalu menghadirkan pengalaman historis yang menarik, dan salah satu entri terbaiknya adalah Expeditions: Rome. Berlatar di akhir Kekaisaran Romawi, game RPG taktis ini mengisahkan perjalanan seorang legatus muda yang ayahnya dibunuh. Sambil menyelidiki kematian ayahnya dan mengumpulkan kekuatan untuk membalaskan dendam, pemain akan mengarungi berbagai wilayah Republik Romawi serta negara-negara tetangga guna memperluas pengaruh Romawi.

2. Parasite Eve


Video Trailer
Sebagai game JRPG yang mengambil latar di New York, Parasite Eve menghadirkan kisah unik tentang Aya Brea, seorang polisi yang mengalami mutasi biologis dan mendapatkan kekuatan baru. Dalam petualangannya, Aya berusaha mencegah kehancuran umat manusia. Pemain akan menjelajahi berbagai tempat ikonik di New York, termasuk Central Park, sambil mengungkap konspirasi dan eksperimen ilmiah yang terjadi di balik layar.

3. Vampire: The Masquerade – Bloodlines


Video Trailer
Mengadaptasi elemen dari permainan tabletop RPG, Vampire: The Masquerade – Bloodlines membawa pemain ke dunia fantasi gelap di Los Angeles. Vampir harus hidup dalam bayang-bayang, mengikuti aturan dan tradisi agar tak terungkap oleh manusia, sambil bersaing untuk memperoleh kekuasaan. Meskipun skala kota yang dihadirkan tidak terlalu luas, atmosfer dan detail urban Los Angeles tetap terasa autentik.

4. Assassin’s Creed Origins

Video Trailer
Seri Assassin’s Creed terkenal dengan setting dunia nyatanya, dan Origins adalah game pertama dalam seri ini yang mengusung elemen RPG. Berlatar di Mesir Kuno, Ubisoft sukses merekonstruksi peradaban kuno tersebut dengan sangat detail. Pemain dapat menjelajahi piramida, bangunan bersejarah, serta berbagai situs terkenal yang masih berdiri kokoh. Bagi pecinta sejarah Mesir, Origins adalah game yang wajib dimainkan.

5. Fallout: New Vegas


Video Trailer
Fallout: New Vegas menggabungkan dunia retrofuturistic pasca-perang nuklir dengan nuansa budaya Old West. Berlatar di Las Vegas dan sekitarnya, pemain dapat mengeksplorasi gurun Mojave hingga bendungan Hoover, sembari menyaksikan konflik antar faksi yang berjuang memperebutkan kekuasaan. Tak heran jika game ini disebut sebagai salah satu yang terbaik dalam seri Fallout.

Itulah beberapa game RPG terbaik yang menghadirkan dunia nyata sebagai latarnya. Dari daftar di atas, mana yang paling menarik perhatianmu?

Sumber : IDNTimes.com

Leave A Comment