Universitas Esa Unggul Gelar Seminar Personal Branding dan Literasi Keuangan untuk Mahasiswa
Esaunggul.ac.id, Universitas Esa Unggul (UEU) bekerja sama dengan Wardah menyelenggarakan Seminar Pengembangan Diri bertema “Be Your Own Brand: Cantik, Cerdas, dan Siap Tampil” pada Minggu, 2 November 2025, bertempat di Auditorium Kampus Universitas Esa Unggul, Jakarta Barat. Melalui kegiatan ini, Universitas Esa Unggul berkolaborasi dengan Wardah untuk mengajak mahasiswa memahami bahwa personal branding bukan sekadar tampilan fisik, melainkan citra diri yang tumbuh dari karakter yang dijaga, nilai yang diperjuangkan, serta bagaimana seseorang merawat dan menghargai dirinya sendiri.
Dalam sambutannya, Leader Kejar Mimpi Tangerang, Rizki Tri Adnan, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen nyata universitas dalam mendukung pengembangan diri mahasiswa secara holistik.
“Kami percaya setiap mahasiswa memiliki potensi besar untuk bersinar dengan caranya masing-masing. Melalui kolaborasi dengan Wardah, kami ingin menghadirkan ruang bagi mahasiswa untuk lebih mengenal dirinya, membangun kepercayaan diri, serta belajar bagaimana tampil dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai positif yang mereka miliki. Ini sejalan dengan visi Universitas Esa Unggul untuk menjadi perguruan tinggi kelas dunia yang berbasis intelektualitas, kreativitas, dan kewirausahaan,” ujar Leader
Ketua Pelaksana kegiatan, Cindy Aurelya Shakilla, mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Esa Unggul, menjelaskan bahwa kegiatan ini menghadirkan rangkaian sesi inspiratif mulai dari personal branding, financial literacy, hingga beauty demo yang dikemas secara interaktif dan aplikatif.
“Peserta diajak untuk belajar merawat diri sesuai kebutuhan, mengenal dasar-dasar make-up, memahami color analysis, serta mulai menyusun perencanaan finansial sebagai bentuk investasi jangka panjang dalam pengembangan diri. Kami ingin mahasiswa tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga mampu memanage diri mereka dengan baik,” jelasnya.
Antusiasme peserta terlihat sejak awal acara. Salah satu mahasiswa menyampaikan bahwa kegiatan ini membuka pandangan baru tentang bagaimana menjadi diri sendiri tanpa kehilangan keunikan dan jati diri.
Universitas Esa Unggul bersama Wardah meyakini bahwa investasi terbaik adalah investasi pada diri sendiri—baik dari sisi mental, pengetahuan, maupun perawatan diri. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi ruang tumbuh yang membantu mahasiswa untuk lebih percaya diri, siap bersaing, dan berani menjadi versi terbaik dirinya di berbagai aspek kehidupan.
Lebih dari sekadar seminar, kegiatan ini menjadi sebuah gerakan kolaboratif untuk menumbuhkan semangat self-love dan self-growth di kalangan mahasiswa. Wardah dan Universitas Esa Unggul berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan yang mendorong lahirnya lulusan yang berdaya, berkarakter, dan memberi pengaruh positif bagi masa depan bangsa.
Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Arief Kusuma Among Praja, S.H., M.H., M.Kn., menyambut positif kegiatan ini dan menilai bahwa kolaborasi antara dunia pendidikan, komunitas, dan sektor industri seperti Wardah sangat penting dalam membentuk karakter serta kompetensi generasi muda.
“Universitas Esa Unggul selalu mendukung kegiatan yang menumbuhkan kepercayaan diri, kreativitas, dan karakter positif mahasiswa maupun generasi muda. Personal branding bukan sekadar penampilan, melainkan bagaimana seseorang menunjukkan integritas dan nilai yang ia perjuangkan. Kegiatan seperti ini sejalan dengan semangat UEU untuk mencetak generasi unggul, berdaya saing, dan beretika,
Universitas Esa Unggul Merupakan World Class University
Universitas Esa Unggul adalah Perguruan Tinggi Swasta terkemuka dan menjadi salah satu Universitas Swasta terbaik di Indonesia yang memiliki VISI, yaitu Menjadi perguruan tinggi kelas dunia berbasis intelektualitas, kreatifitas dan kewirausahaan yang unggul dalam mutu pengelolaan (proses) dan hasil (output) kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dan memiliki MISI: Menyelenggarakan pendidikan yang bermutu dan relevan, Menciptakan suasana akademik yang kondusif, Menciptakan pemimpin yang berkarakter dan berdaya saing tinggi.
Universitas Esa Unggul memiliki 10 fakultas yakni, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik, Fakultas Desain & Industri Kreatif, Fakultas Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Fakultas Fisioterapi, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Hukum, Fakultas Psikologi, dan Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan, dan ditambah Program peminatan Digital Content Creation. Esa Unggul memiliki program pembelajaran kelas Reguler, Kelas Karyawan dan Program Pendidikan Jarak Jauh.
Universitas Esa Unggul terakreditasi unggul berdasarkan SK BAN PT: 2041/SK/BAN-PT/Ak/PT/XI/2024. Universitas Esa Unggul juga meraih peringkat:
- 3 PTS Terbaik Se-Jakarta
- 15 PTS Terbaik Se-Indonesia
- 46 PTN & PTS Terbaik Se-Nasional (Berdasarkan Pemeringkatan UniRank / 4ICU 2025)
Hanya Universitas Esa Unggul satu-satunya kampus di Indonesia yang mendapatkan dukungan dan kerjasama dari Arizona State University (ASU) dalam mewujudkan visinya untuk menjadi world class university, serta menyediakan pendidikan berkualitas bagi mahasiswa di seluruh Indonesia. Dengan semangat “unggul dan berdampak,” Universitas Esa Unggul terus melangkah maju dalam menghasilkan lulusan yang profesional, berintegritas, dan siap menjawab tantangan dunia di masa kini dan masa depan.
Berita selengkapnya dapat Anda akses melalui esaunggul.ac.id – aruna9news.com














