Universitas Esa Unggul Hadiri Seminar dan Penandatanganan MoU, PKS, serta IA di Universitas Gunadarma
Esaunggul.ac.id, Universitas Esa Unggul Powered by Arizona State University hadiri seminar bertajuk “Branding Communication & Content Marketing di Dunia Industri Media & Pelaku Usaha Mikro” yang diselenggarakan di Auditorium Kampus F8, Fakultas Kedokteran, Universitas Gunadarma. Acara ini juga dirangkaikan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), Perjanjian Kerja Sama (PKS), dan Implementing Agreement (IA) antara kedua institusi (11/02/2025).
Dalam acara ini, Universitas Esa Unggul diwakili oleh Dr. Ir. Arief Kusuma Among Praja, S.T., M.B.A., IPU., ASEAN Eng., selaku Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Rilla Gantino, S.E., Ak., M.M., selaku Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Pengembangan, Dr. Erna Febriani, S.Si., M.Si., selaku Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi, serta Dr. Ayu Larasati, S.Kom., M.Ikom., selaku Kepala Biro Kerja Sama Universitas Esa Unggul.
Seminar ini menghadirkan narasumber yang berpengalaman di bidangnya, antara lain Prof. Dr. Tuti Widiastuti, M.Si., selaku Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Gunadarma, Prasetyo Utomo, selaku Redaktur Pelaksana Kantor Berita Antara, serta Dr. Drs. Dudi Mi’raz Imaduddin, M.Si., selaku Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Pemerintah Kota Depok. Para narasumber membahas berbagai aspek penting mengenai strategi branding komunikasi dan pemasaran konten dalam industri media serta dampaknya terhadap pelaku usaha mikro.
Rektor Universitas Esa Unggul, Dr. Ir. Arief Kusuma Among Praja, menegaskan pentingnya sinergi antarperguruan tinggi dalam mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. “Kami sangat mendukung penuh kerja sama ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat yang berkualitas,” ujarnya.
Acara ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dari kolaborasi yang lebih luas antara Universitas Esa Unggul dan Universitas Gunadarma, khususnya dalam pengembangan akademik dan riset di bidang komunikasi serta industri media. Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan mahasiswa dan akademisi dari kedua universitas dapat memperoleh manfaat yang lebih besar dalam mengembangkan wawasan dan keterampilan di era digital yang semakin berkembang pesat.
Universitas Esa Unggul Merupakan World Class University
Universitas Esa Unggul terakreditasi unggul berdasarkan SK BAN PT: 2041/SK/BAN-PT/Ak/PT/XI/2024. Universitas Esa Unggul juga meraih peringkat :
- 14 PTS Terbaik Se-Jakarta
- 43 PTS Terbaik Se-Indonesia
- 86 Terbaik Nasional PTN & PTS ( berdasarkan Webometrics).
Dengan dukungan dari Arizona State University (ASU), Cintana Alliance mendukung UEU dalam mewujudkan visinya untuk menjadi universitas bertaraf internasional, serta menyediakan pendidikan berkualitas bagi mahasiswa di seluruh Indonesia.