Jelang Ramadan, Dandenpom IX/1 Kupang Pimpin Razia Gabungan Tempat Hiburan Malam

Last Updated: 3 Maret 2025By Tags: ,

 

Mayor Cpm Dian Permana, S.H., M.H., M.Tr.Mil., selaku Komandan Detasemen Polisi Militer (Dandenpom) IX/1 Kupang, memimpin razia gabungan menjelang bulan suci Ramadan 1446 H. Operasi yang melibatkan personel gabungan dari Denpom IX/1 Kupang, Pomal Lantamal VII Kupang, Satpomau Lanud El Tari, dan Propam Polda NTT ini bertujuan untuk menegakkan disiplin dan hukum di lingkungan TNI-Polri. Razia difokuskan pada sejumlah tempat hiburan malam di Kota Kupang guna mencegah potensi pelanggaran yang sering terjadi di lokasi tersebut.

Operasi ini merupakan langkah antisipatif untuk menghindari berbagai bentuk pelanggaran disiplin dan tindak pidana yang melibatkan anggota TNI-Polri, seperti masuk ke area terlarang, mengonsumsi minuman beralkohol, hingga penyalahgunaan narkotika. Mayor Dian menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bersifat represif, tetapi juga memiliki aspek edukatif, sehingga prajurit lebih memahami pentingnya menjaga kedisiplinan, terutama menjelang Ramadan.

Dimulai sejak pukul 23.30 WITA, tim gabungan melakukan penyisiran di beberapa tempat hiburan yang diduga sering dikunjungi oleh oknum prajurit. Sasaran utama razia ini mencakup klub malam, karaoke, dan bar. Dalam operasi tersebut, tidak ditemukan adanya anggota TNI-Polri yang melanggar aturan. Sebagai tindak lanjut, petugas memberikan imbauan kepada pengelola tempat hiburan agar mematuhi jam operasional yang berlaku.

sumber : https://perwirasatu.co.id/jelang-ramadan-dandenpom-ix1-kupang-pimpin-razia-gabungan-tempat-hiburan-malam#gsc.tab=0

Leave A Comment