Liam dan Noel Gallagher Kembali ke Atas Panggung, Siap Rilis Film Dokumenter Konser Reuni

Last Updated: 20 Maret 2025By Tags: ,

Band Britpop legendaris, Oasis, telah mengumumkan tur besar mereka yang bertajuk Oasis Live ’25 pada tahun lalu. Tur ini akan berlangsung pada bulan Juli hingga Agustus, menandai kembalinya Liam dan Noel Gallagher tampil bersama di atas panggung setelah 16 tahun berpisah. Tur ini sangat dinantikan, dengan Oasis mengunjungi beberapa lokasi ikonik di Inggris dan Irlandia, seperti Heaton Park di Manchester, Stadion Wembley di London, Stadion Principality di Cardiff, Croke Park di Dublin, dan Stadion Murrayfield di Edinburgh.

Selain tur reuni, Oasis juga menyiapkan proyek film dokumenter yang akan merekam perjalanan tur tersebut. Film yang berjudul Live ’25 ini akan digarap oleh Steven Knight, kreator dari serial Peaky Blinders, serta disutradarai oleh Dylan Southern dan Will Lovelace, yang sebelumnya sukses dengan dokumenter Shut Up And Play The Hits dari LCD Soundsystem. Film dokumenter ini diharapkan menjadi salah satu yang paling dinantikan tahun ini, mengingat momentum kembalinya Liam dan Noel Gallagher di atas panggung setelah sekian lama berpisah.

Meski pengumuman film ini telah memicu antusiasme tinggi, hingga kini belum ada tanggal rilis resmi atau detail lebih lanjut yang diungkapkan. Yang pasti, film ini akan didistribusikan oleh Sony Music Vision. Tur Oasis Live ’25 sendiri dijadwalkan dimulai pada 4 Juli di Cardiff, sebelum melanjutkan ke lokasi-lokasi lain di Inggris seperti Heaton Park-Manchester dan Wembley Stadium-London, serta melanjutkan perjalanan ke Amerika Utara, Amerika Selatan, Australia, dan Asia.

Seorang sumber yang dekat dengan tur tersebut juga mengungkapkan susunan personel yang akan bergabung dalam tur ini, termasuk Andy Bell sebagai bassis, Gem Archer dan Paul “Bonehead” Arthurs sebagai gitaris, serta Joey Waronker sebagai drummer.

Berita selengkapnya dapat Anda akses melalui –  aruna9news.com

Sumber : Liputan 6

Leave A Comment