Lamborghini Keluarkan Perintah Recall pada Dua Unit Revuelto karena Berpotensi Terbakar

Last Updated: 7 Maret 2025By Tags: ,

 

Kabar kurang menyenangkan datang bagi pemilik Lamborghini Revuelto di Amerika Serikat. Supercar penerus Aventador ini harus ditarik kembali (recall) akibat risiko kebakaran.

Menurut laporan Carscoops pada Senin, 30 Desember, keputusan ini diambil setelah Lamborghini menyelidiki kasus kebakaran Revuelto di New York. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa api berasal dari kebocoran oli yang terjadi pada salah satu sambungan flensa sirkuit oli dari radiator ke tangki oli.

Meski masalah ini cukup serius, Lamborghini memastikan hanya dua unit yang terdampak. Untuk mengatasi risiko tersebut, teknisi akan mengencangkan sekrup flensa oli agar kebocoran tidak terjadi lagi.

Pihak Lamborghini juga menegaskan bahwa unit Revuelto yang diproduksi mulai bulan ini tidak akan mengalami masalah serupa. Proses produksi telah diperbarui untuk menghilangkan cacat tersebut.

Sebelumnya, sebuah Lamborghini Revuelto yang dimiliki influencer AS, Ethan Duran, terbakar di New York. Mobil tersebut telah menjalani perbaikan pada sirkuit olinya sebelum insiden terjadi. Namun, tidak ada kepastian apakah sekrup yang menahan saluran oli telah dikencangkan dengan benar.

Mobil itu terbakar hebat dengan jarak tempuh baru 173 km. Saat kejadian, Duran langsung menepi setelah melihat api muncul dari bagian belakang mobil. Ia kemudian mengabadikan peristiwa tersebut di akun Instagram pribadinya, @ethanduran, pada Oktober lalu.

sumber : https://voi.id/otoinfo/446704/lamborghini-keluarkan-perintah-recall-pada-dua-unit-revuelto-karena-berpotensi-terbakar

Leave A Comment